TIK BAB 1 : Pengenalan Internet

A. Pengertian Internet dan Intranet

1. Pengertian Internet 

istilah internet berasal dari bahasa latin, yaitu inter yang berarti "antara". Secara garis besar kata internet berarti jaringan antara atau penghubung. Internet kepanjangan dari Interconnected Network yang berarti jaringan - jaringan komputer yang saling terhubung. 

Internet adalah kumpulan komputer yang terhubung satu dengan yang lain dalam sebuah jaringan.karena internet merupakan sebuah jaringan, maka komputer yang terhubung dengan internet secara otomatis terhubung dengan semua komputer di seluruh dunia yang pada saat tersebut juga terhubung dengan internet.

Dampak positif penggunaan internet :
  1. Sumber penghasilan
  2. Sumber informasi
  3. Internet sebagai media komunikasi
  4. Kemudahan berbisnis
Dampak negatif penggunaan internet :
  1. Penipuan 
  2. Pornigrafi
  3. Mengurangi sifat sosial 
  4. Kecanduan
2. Pengertian Intranet

Intranet adalah konsep LAN yang mengadopsi ternologi internet, diperkenalkan pada akhir tahun 1995. umumnya jaringan intranet (LAN) dimiliki oleh perusahaan atau organisasi tertentu untuk menghubungkan komputer-komputer yang terdapat dalam gedung atau kantor. Jadi, kalau intranet merupakan jaringan komputer lokal, maka internet merupakan jaringan komputer global. 

Keuntungan menggunakan intranet dalam organisasi:
  1. Produktivitas kerja
  2. Efisiensi waktu 
  3. Efektivitas biaya 
  4. Sistem publikasi web
  5. Keseragaman biaya ,dll
Kelemahan penggunaan intranet :
  1. Informasi yang salah dapat beredar melalui intranet sehingga mengurangi efektivitasnya
  2. Pertimbangan keamana data
  3. Diperlukannya pelatihan (training) untuk mendidik karyawan menggunakan intranet 
  4. Bebasnya pengiriman pesan antar pengguna dapat menjadi overload (data penuh) jika tidak dikontrol dengan baik,dll 
 B. Sejarah Internet

Internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat di tahun 1969, melalui proyek ARPA yang disebut ARPANET (Advanced Research Project Agency Network), di mana mereka mendemonstrasikan bagaimana dengan hardware dan software komputer yang berbasis UNIX, kita bisa melakukan komunikasi dalam jarak yang tidak terhingga melalui saluran telepon. Proyek ARPANET merancang bentuk jaringan, kehandalan, seberapa besar informasi dapat dipindahkan, dan akhirnya semua standar yang mereka tentukan menjadi cikal bakal pembangunan protokol baru yang sekarang dikenal sebagai TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol).

Tujuan awal dibangunnya proyek itu adalah untuk keperluan militer. Pada saat itu Departemen Pertahanan Amerika Serikat (US Department of Defense) membuat sistem jaringan komputer yang tersebar dengan menghubungkan komputer di daerah-daerah vital untuk mengatasi masalah bila terjadi serangan nuklir dan untuk menghindari terjadinya informasi terpusat, yang apabila terjadi perang dapat mudah dihancurkan.

Pada mulanya ARPANET hanya menghubungkan 4 situs saja yaitu Stanford Research Institute, University of California, Santa Barbara, University of Utah, di mana mereka membentuk satu jaringan terpadu di tahun 1969, dan secara umum ARPANET diperkenalkan pada bulan Oktober 1972. Tidak lama kemudian proyek ini berkembang pesat di seluruh daerah, dan semua universitas di negara tersebut ingin bergabung, sehingga membuat ARPANET kesulitan untuk mengaturnya.

Oleh sebab itu ARPANET dipecah manjadi dua, yaitu "MILNET" untuk keperluan militer dan "ARPANET" baru yang lebih kecil untuk keperluan non-militer seperti, universitas-universitas. Gabungan kedua jaringan akhirnya dikenal dengan nama DARPA Internet, yang kemudian disederhanakan menjadi Internet.


1. Internet di Dunia

Sejarah internet di dunia dimulai pada tahun 60-an, yaitu ketika Levi C.Finch dan Robert W. Taylor mulai melakukan penelitian tentang jaringan global dan masalah interoperabilitas.

Secara garis besar, perkembangan internet di dunia sebagai berikut:
  • Perkembangan Internet Tahun 1962
Departemen Pertahanan Amerika, U.S. Defense Advanced Research Projects Agency(DARPA) memutuskan untuk mengadakan riset tentang bagaimana caranya menghubungkan sejumlah komputer sehingga membentuk jaringan organik. Program riset ini dikenal dengan nama ARPANET.

  • Perkembangan Internet Tahun 1970
Sudah lebih dari 10 komputer yang berhasil dihubungkan satu sama lain sehingga mereka bisa saling berkomunikasi dan membentuk sebuah jaringan.

  • Perkembangan Internet Tahun 1972
Roy Tomlinson berhasil menyempurnakan program e-mail yang ia ciptakan setahun yang lalu untuk ARPANET. Program e-mail ini begitu mudah sehingga langsung menjadi populer.

  • Perkembangan Internet Tahun 1973
Jaringan komputer ARPANET mulai dikembangkan ke luar Amerika Serikat. Komputer University College di London merupakan komputer pertama yang ada di luar Amerika yang menjadi anggota jaringan Arpanet.

  • Perkembangan Internet Tahun 1976
Tepatnya tanggal 26 Maret 1976, merupakan hari bersejarah, ketika Ratu Inggris berhasil mengirimkan e-mail dari Royal Signals and Radar Establishment di Malvern. Setahun kemudian, sudah lebih dari 100 komputer yang bergabung di ARPANET membentuk sebuah jaringan atau network.

  • Perkembangan Internet Tahun 1979
Tom Truscott, Jim Ellis dan Steve Bellovin, menciptakan newsgroups pertama yang diberi nama USENET.

  • Perkembangan Internet Tahun 1981
France Telecom menciptakan gebrakan dengan meluncurkan telpon televisi pertama, dimana orang bisa saling menelpon sambil berhubungan dengan video link.

  • Perkembangan Internet Tahun 1982
Karena komputer yang membentuk jaringan semakin hari semakin banyak, maka dibutuhkan sebuah protokol resmi yang diakui oleh semua jaringan. Pada tahun ini dibentuk Transmission Control Protocol atau TCP dan Internet Protokol atau IP yang kita kenal semua. Sementara itu di Eropa muncul jaringan komputer tandingan yang dikenal dengan Eunet, yang menyediakan jasa jaringan komputer di negara-negara Belanda, Inggris, Denmark dan Swedia. Jaringan Eunet menyediakan jasa e-mail dan newsgroup USENET.

  • Perkembangan Internet Tahun 1984
Untuk menyeragamkan alamat di jaringan komputer yang ada, maka di tahun ini diperkenalkan sistem nama domain, yang kini kita kenal dengan DNS atau Domain Name System. Komputer yang tersambung dengan jaringan yang ada sudah melebihi 1000 komputer lebih. Pada 1987 jumlah komputer yang tersambung ke jaringan melonjak 10 kali lipat manjadi 10.000 lebih.

  • Perkembangan Internet Tahun 1988
Jarko Oikarinen dari Finland menemukan dan sekaligus memperkenalkan IRC atau Internet Relay Chat. Setahun kemudian, jumlah komputer yang saling berhubungan kembali melonjak 10 kali lipat dalam setahun. Tak kurang dari 100.000 komputer kini membentuk sebuah jaringan.

2. Internet di Indonesia

Pada awal tahun 1990-an internet mulai dikenal di Indonesia.
Perkembangan internet di indonesia dapat digambarkan sebagai berikut:
  • Tahun 1992 :Berawal dari BPPT - UI-LAPAN. Terbentuk Paguyuban-teknologi packet radio sebagai basis untuk network regional.
  • Tahun 1994: Indointernet sebagai ISP komersial pertama.
  • Tahun 1996: Kurang lebih 20 ISP komersial dan 40 ISP menunggu izin operasi
  • Tahun 2004: Telah lebih dari 20 ISP, dan koneksinya telah bertambah banyak
D. Aplikasi-aplikasi dalam Internet
  • Mailing List : sering disebut milis di kalangan neter Indonesia, salah satu jenis discussion group di internet. Anggota milis dapat berkomunikasi dengan mengirimkan email pada list address. Contoh milis: raharja10@groups.live.com 
  • Newsgroups : juga salah satu discussion groups yang ada di internet namun menggunakan komputer jaringan khusus yang disebut sebagai UseNet. 
  • File Transfer Protocol / FTP : layanan internet untuk melakukan transfer file antara komputer kita dengan server di internet sehingga kita bisa men-download maupun upload file-file. 
  • Remote Login : layanan remote login mengacu pada program atau protokol yang menyediakan fungsi yang memungkinkan seorang pengguna internet untuk mengakses (login) ke sebuah terminal (remote host) dalam lingkungan jaringan internet. 
  • World Wide Web / www : layanan internet yang paling banyak dikenal orang dan paling cepat perkembangan teknologinya. Pengguna dapat melihat World Wide Web dari sebuah perangkat lunak (software) yang disebut web browser. Contoh web browser : Internet Explorer, Mozila Firefox dll.
  • DLL
E. Istilah dasar Internet


  • Browser Atau Web Browser
Broweser Adalah Program yang digunakan untuk mengakses internet contoh dari program browser adalah Internet Explor dan Netscape Navigator

  • HTML
HTML merupakan singkatan dari Hyperttext Mark Up Lenguage, HTML yaitu sebuah morse atau kode yang digunakan untuk memciptakan suatu halaman website, setiap halaman web disebut website yang terdiri dari sebuah halaman html (.htm) kita membutuhkan browser untuk menampilkan file Html tersebut.

  • Bandwidth
Bandwidth adalah ukuran kemampuan suatu jaringan agar bisa mentransfer data didalam jangkauan tertentu, Satuan Bandwidth adalalah megabit per second (Mpbs) atau kilobit per secon (kbps)

  • Search Engine
Search Engine merupakan program wesite tertentu yang dapat digunakan untuk mencari info yang ada diinternet seperti mesin pencari yang populer diantanya yahoo, google, bing dan masih banyak lagi.

  • Url (Uniform Resource Locator)
URL adalah sistem pemberian nama pada alamat website, Alamat URL adalah alamat dari suatu halaman website seperti contoh

  • Website
Website merupakan kumpulan halaman-halaman web yang saling terkait, website sering juga disebut dengan situs web,site atau portal.

  • Homepage
Halaman web pertama yang terdapat pada sebuah website disebut Homepage. biasanya home page berisi ucapan selamat datang, beberapa ringkasan isi website, dan beberpa link kebagian penting dari website tersebut, home sering juga digunakan untuk website pribadi seseorang sebagai istilah “rumah” dalam bentuk halaman web.

  • Web Page
Web page merupakan istilah yang biasa dipakai dan sebagai bahan acuan ke sebuah halaman website, sebuah web page merupakan halaman html.

  • Off Line
Off line adalah kondisi di mana conection komputer ke internet didalam keadaan of atau tidak memiliki koneksi.

  • Online
Online adalah kondisi dimana conection kompi, kita keinternet dalam keadaan on atau terhubung.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PRAKARYA BAB 3 : Budi Daya Ternak Hias

PRAKARYA BAB 2 : Produk Listrik dan Model Bangunan

PRAKARYA BAB 4 :Pengolahan Bahan Makanan